Perumda Tirta Benteng Sosialisasikan Rencana Pembanguna IPA ASDAM Kapasitas 2 X 500 L / Detik

Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Sosialisasikan Rencana Pembangunan IPA ASDAM Kapasitas 2 x 500 Liter per detik.
Kota Tangerang, (15 Oktober 2024) – Sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan pelayanan air bersih di Kota Tangerang, Perumda Tirta Benteng menyelenggarakan Sosialisasi Rencana Pekerjaan Pembangunan Instalasi Pengolahan Air (IPA) ASDAM dengan kapasitas 2 x 500 Liter per detik.
Direktur Utama Doddy Effendi, di tempat terpisah mengatakan, ” Upaya pengembangan untuk memenuhi kebutuhan air masyarakat Kota Tangerang terus dilakukan sosialisasi dengan Masyarakat terkait pembangunan IPA. Untuk melayani Masyarakat yang berada di kecamatan Pinang, Karang Tengah, Larangan dan Ciledug. Kami utus tim agar segera dilaksanakan dan berkoordinasi dengan Pemerintah wilayah setempat” ucapnya.
Kegiatan ini digelar di Kelurahan Cikokol dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, serta jumlah perwakilan dari instansi terkait. Acara ini dibuka oleh Lurah Cikokol, Soihin, S.Ag M.si
Kegiatan ini sangat diperlukan untuk memberikan pemahaman kepada warga tentang proyek yang akan dilakukan. Tujuannya adalah agar warga dapat mendukung penuh pembangunan ini, sehingga pelayanan air bersih dapat ditingkatkan uangkap Solihin dalam sambutannya.
Perumda Tirta Benteng yang diwakili oleh Joko Surana, Direktur Teknik dan didampingi oleh Amroza Rizal, Asisten Manager Litbang menjelaskan secara rinci mengenai proyek pembangunan IPA ASDAM.
Pembangunan IPA ASDAM dengan kapasitas 2 x 500 liter per detik ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan air minum masyarakat di zona 2 (Jatiuwung, Karawaci, Periuk, Cibodas) dan zona 3 (Ciledug, Karang tengah, Pinang, larangan). Proyek ini merupakan bagian dari program pemerintah untuk menjamin terpenuhinya kebutuhan dasar air bersih bagi masyarakat,” ujar joko Surana Direktur Teknik Perumda Tirta Benteng.
Lebih lanjut, Joko Surana menegaskan bahwa proyek pembangunan IPA ASDAM ini tidak hanya penting untuk memenuhi kebutuhan air bersih, tetapi juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di kedua zona tersebut.
“Dengan adanya IPA ASDAM ini , diharapkan kapasitas distribusi air bersih akan lebih stabil, terutama di daerah-daerah yang selama ini mengalami kendala suplai air,” tambahnya.
Kegiatan Sosialisasi ini juga memiliki tujuan untuk menyelaraskan rencana pembangunan proyek dengan masyarakat sekita, terutama warga yang terdampak langsung oleh pekerjaan pembangunan.
Diharapkan, warga dapat memahami prose pembangunan yang akan berlangsung, serta turut mendukung pelaksanaan proyek hingga selesai.
Sosialisasi ini dihadiri oleh beberapa tokoh penting dan pejabat dari kelurahan Cikokol termasuk Eis, S.Sos, M.Si, Sekretaris Lrah CIkokol dan Siti Farimah, SIP, M.M, Kepala Seksi Tata pemerintahan. Selain itu, hadir pula perwakilan dari Babinsa Cikokol, Binamas Cikokol, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Cikokol, Karang taruna Kelurahan Cikokol serta Ketua RW 01 dan RT 01.
Tidak hanya itu, perwakilan warga dari RT 01, RT 03 dan RT 07 RW 01 yang merupakan warga terdampak langsung oleh pembangunan IPA ASDAM juga hadir dalam acara ini. Mereka menerima penjelasan secara detail mengenai dampak dan manfaat yang akan dirasakan setelah pembangunan selesai, termasuk perbaikan infrastruktur air bersih di wilayah mereka.
Joko Surana juga menrangkan bahwa seluruh Proses pembangunan IPA ASDAM ini dilakukan dengan memperhatikan standar Kemanan dan Keselamatan kerja dan Keamanan Lingkungan.
“Kami memastikan bahwa semua tahapan pembangunan, mulai dari perencanaan hingga eksekusi, dilakukan dengan penuh tanggung jawab. Kami juga berkomitmen untuk menjaga komunikasi yang baik dengan masyarakat selama proyek ini berlangsung, ” pungkasnya.
Melalui Sosialisasi ini, Perumda Tirta Benteng berharap masyarakat dapat lebih mudah memahami urgensi dan manfaat besar bagi warga Kota Tangerang dalam jangka Panjang, terutama dalam hal penyediaan air bersih yang berkelanjutan dan merata.
“Dengan Dukungan dari masyarakat dan pemangku kepentingan, pembangunan IPA ASDAM diharapkan dapat berjalan lancer dan selesai tepat Waktu, sehingga pelayanan air bersih yang lebih baik segera bisa dirasakan oleh masyarakat di zona 2 dan zona 3,” pungkasnya.(red_jwg/btr/septiani)